Ngolahraga: Bayi 2 Bulan Susah Tidur. Moms, terutama mama muda yang baru pertama kali memiliki momongan, tentu pernah mengalami dimana bayi kita susah tidur. Atau mungkin si mama yang sedang membaca artikel ini sedang mengalami bayi yang susah tidur. Baik itu tidur siang atau malam hari.
Moms, Silakan dibaca artikel ini yang teliti ya biar tahu solusi agar si bayi bisa tidur nyenyak. Moms, bayi yang berumur 1 sampai 5 bulan memang harus memiliki waktu tidur yang lebih banyak daripada terjaga. Bayi harus tidur 16 sampai 20 jam tiap harinya. Yang menjadi masalah kita sekarang adalah, si bayi sangat susah untuk tidur atau mungki mudah tertidur tapi juga mudah tebangun.
Bayi yang berumur kurang dari satu bulan mungkin lebih mudah tertidur. Asalkan si bayi kenyang, pasti dia akan tertidur. Lain halnya dengan bayi yang sudah berusia lebih dari 2 bulan. Bayi yang berusia lebih dari 2 bulan cenderung lebih susah untuk tidur. Nah, pada kali ini kita harus tahu masalahnya sebelum mencari solusi yang tepat.
Berikut masalah bayi yang susah tidur:
1. Kesehatan Terganggu
Untuk masalah satu ini, jangankan bayi, kita sebagai orangtu pun kalau mengalami gangguan kesehatan tentu kenyamanan tidur pun akan terganggu. Apalagi bayi. Sosok yang belum bisa berkata apapun jika mengalami sakit. Untuk masalah ini, coba ibu perhatikan dan cek si kecil. Apakah badannya panas atau mungkin dia batuk.
2. Lapar Moms
Sama halnya dengan masalah di atas. Tidak hanya bayi, emak bapaknya aja kalau lapar pasti tidak bisa tidur. Apalagi bayi. Bayi kalau lapar biasanya dia menjadi lebih rewel atau menangis. Jadi, solusinya adalah usahakan bayi diberi makan dulu. Kalau bisa, beri bayi makan 1-2 jam sebelum dia tidur. Ini agar si bayi mudah tertidur dan ketika tidur tidak gampang terbangun.
BACA JUGA : WANITA TIDUR TANPA BUSANA TERNYATA BERMANFAAT
3. Popok Basah / Pakaian Tidak Nyaman
Nah, ini sama lagi dengan yang di atas. Jangankan bayi, kita saja kalau baju tidak nyaman pasti tidak bisa tidur. Malah ada yang lebih baik tidak memakai baju. Biasanya laki-laki. Tapi, kalau untuk popok ya kita kan nggak pake lagi. hehehe. Moms, Bayi dengan popok yang basah tentu dia akan rewel dan susah untuk tidur. Yang menjadi kesalahan kita adalah kita jarang mengecek popok si bayi. Kita tidak tahu popok basah. Kita malah kasih makan dan minum. Kan tetap rewel si bayinya. Jadi, Moms harus sering lihat popok bayi dan gantilah ketika basah.
4. Kesalahan Orangtua
Sebenarnya ini bingung saya untuk menyebutnya. Apakah memang kesalahan atau orantua yang terlalu sayang dengan anaknya. Pernahkah kita melihat bayi yang susah tidur karena tidak ada benda yang biasa dia pegang atau dia emut. Biasanya memegang suatu benda atau mengemut dot. Nah, ini yang saya bilang kesalahan orangtua. Kita jangan membiasakan memberi bayi benda sebelum dia tidur. Jadi, ketika benda itu tidak didekatnya maka si bayi akan kesusahan untuk tidur.
Yang kedua yang saya bilang kesalahan adalah kebiasaan orangtua yang mengajak bayi bermain sebelum tidur. Moms, beda dengan orang dewasa, ketika kelelahan kita akan justru mudah tidur. Tapi beda dengan si bayi, kalau kelelahan justru susah untuk tidur. Jadi solusi untuk masalah ini adalah jangan biasakan bayi diajak bermain sebelum tidur.
SELAIN MASALAH DAN SOLUSI SI ATAS, ADA 1 TIPS LAGI AGAR BAYI MUDAH UNTUK TIDUR.
Moms, agar bayi mudah tidur, lingkungan bayi haruslah nyaman. Baik dari tempat tidur ataupun suhu udara. Nah, Moms jika tidur siang usahakan bayi diterangi oleh sinar matahari dan jangan menyalakan lampu. Ingat jangan terlalu terang untuk bayi ya. Begitu juga untuk malam hari, Jangan gunakan lampu yang terlalu terang untuk si Bayi.
BACA JUGA: TIDUR YANG BAIK UNTUK IBU HAMIL
Oke itu saja yang bisa kami bagi Silakan berkomentar di bawah ya.
Tag :
GAYA HIDUP,
KESEHATAN
0 Komentar untuk "Bayi 2 Bulan Susah Tidur? Nih Solusinya."
1. SILAKAN BERKOMENTAR DENGAN BAHASA YANG SOPAN.
2. HINDARI MENGGUNAKAN KATA-KATA KASAR SEPERTI PORN*GRAFI, NARK*BA, DAN LAINNYA
3. ANDA SOPAN KAMI PUN SOPAN